Indonesia Growth Project Pomalaa
Pencarian terkini
Link Cepat
IGP Pomalaa
PT Vale bersama dan Zhejiang Huayou Cobalt Co., Ltd. mewujudkan kemitraan yang saling mendukung praktik pertambangan berkelanjutan di Bumi Mekongga, Sulawesi Tenggara.
PT Vale berperan memasok bijih nikel, sedangkan Huayou akan memastikan pengolahan nikel di pabrik berbasis HPAL (High-Pressure Acid Leach). Huayou memiliki keunggulan operasional sebagai pemasok bahan untuk baterai kendaraan listrik. Sedangkan PT Vale punya pengalaman lebih dari setengah abad dalam melakukan penambangan berkelanjutan di Indonesia.
Output tahunan yang diperkirakan dari proyek ini mencapai 120.000 ton nikel dan sekitar 15.000 ton kobalt yang terkandung dalam produk MHP. Investasi kami di Blok Pomalaa untuk tambang dan fasilitas HPAL mencapai US$ 4,5 miliar.
Fasilitas Pembibitan
di Pomalaa
PT Vale berkomitmen membawa praktik-praktik operasi terbaiknya dari Sorowako ke Blok Pomalaa.
- Fasilitas persemaian (nursery) yang telah dibuka dan dioperasikan saat ini ke depannya akan menjadi fasilitas persemaian modern berskala besar. Pembangunan fasilitas ini juga merupakan bentuk dukungan perusahaan terhadap program pembangunan pusat persemaian pemerintah Indonesia.
- Proyek Pomalaa juga akan didukung fasilitas pengolahan limbah padat, kolam sedimentasi dan pengolahan air limbah, pengolahan air lindi, serta pengelolaan limbah B3.
- Proyek ini pun akan dilengkapi fasilitas pengolahan emisi udara.
PT Vale dan Huayou sepakat untuk bersama-sama memanfaatkan pembangkit listrik dari sumber energi non-batubara.
Foto: Vale Indonesia
Kami Bersinergi dengan
Masyarakat Lokal
Optimalkan Talenta Lokal
Hingga November 2023, sekitar 400 pekerja telah bekerja di area mining. Angka ini akan terus bertambah seiring dengan kebutuhan proyek pengembangan.Pengembangan Masyarakat
Sebelum groundbreaking, PT Vale telah berkolaborasi dengan komunitas lokal, melalui Program PPM. Salah satu program yang telah berdampak dan diterima baik oleh masyarakat adalah pendampingan pertanian padi SRI organik.Pelatihan Tenaga Kerja
Sebelum groundbreaking, PT Vale telah berkolaborasi dengan komunitas lokal, melalui Program PPM. Salah satu program yang telah berdampak dan diterima baik oleh masyarakat adalah pendampingan pertanian padi SRI organik.#PTVIPomalaa
Temukan lebih lanjut tentang informasi terbaru IGP Pomalaa dengan mengunjungi saluran media sosial resmi kami dengan tagar #PTVIPomalaa